Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2020

Prediksi Cuaca Jumat 14 Februari 2020, Langit Kota Semarang Berawan Berpeluang Hujan

Gambar
Attention -  Perkiraan cuaca Semarang pada, Jumat (14/2/2020), beberapa wilayah akan berawan dan turun hujan intensitas ringan.  Data dari Stasiun Meteorologi Kelas II Ahmad Yani Semarang , memperkirakan suhu di Semarang antara 24 hingga 32 derajat celcius.  Kecepatan Angin mencapai 20 Kilometer per jam. Dan untuk kelembapan kisaran 65%-95%.  "Seperti di wilayah Semarang Tengah, diprediksi kondisi berawan dan hujan dengan suhu 24-32 derajat celcius. Kecepatan angin 20 km/jam, dan kelembapan berada pada angka 65%-95%," dalam laporan tertulis petugas Stasiun Meteorologi Kelas II Ahmad Yani Semarang , Gempita.  Untuk daerah Semarang Timur diprediksi berawan dan hujan dengan suhu 24-32 derajat celcius, dengan kecepatan angin 20 km/jam dan kelembapan 65%-95%.  Di Gunungpati diprediksi akan berawan dan hujan, dengan suhu 23-31 derajat celcius, kecepatan angin 20 km/jam, dan kelembapan 70%-95%.  Bagi anda pengendara motor, tidak ada salahnya mempersiap

Bus Tabrak Truk Bermuatan Kayu di Tol Semarang, 2 Orang Tewas

Gambar
Attention -  Kecelakaan terjadi di ruas Tol Semarang -Solo KM 437 di wilayah Kabupaten Semarang , Jumat (14/2/2020) dini hari. Bus Sinar Jaya bernomor polisi B 7414 TGD menabrak truk bermuatan kayu. Kejadian tersebut mengakibatkan 2 orang tewas yang merupakan penumpang bus.  Kanit Kecelakaan Satuan Lalu Lintas Polres Semarang , Ipda Wardoyo menjelaskan, peristiwa nahas itu bermula ketika truk bernomor polisi BE-9445-BU yang bermuatan kayu tersebut mogok di ruas Semarang menuju Solo, sehingga harus diderek oleh kendaraan milik pengelola jalan tol.  Saat melintas jalan menanjak di KM 437, tali atau rantai digunakan untuk menarik truk bermuatan kayu tersebut diduga putus.  "Tali penarik diduga putus sehingga truk melaju mundur tanpa terkendali," ungkapnya.  Di saat yang bersamaan, lanjut dia, melaju bus Sinar Jaya dari arah belakang truk tersebut. Kecelakaan nahas tersebut tidak dapat dihindari karena jarak bus yang sudah terlalu dekat dengan truk.  Satu

Bisnis Kecantikan di Semarang Semakin Menggeliat

Gambar
Attention -  Semakin tingginya kesadaran kaum hawa terhadap perawatan kulit atau kecantikan, nampaknya berdampak pada bisnis estetika atau bisnis kecantikan di Semarang .   "Potensinya bisnisnya besar dan semakin bagus. Karena orang sadar dengan kecantikan dan kesehatan kulit serta wajah bahkan bagian kewanitaan," ujar Konsultan Klinik Kecantikan Immoderma Semarang , Dr Ayuningtyas Utami, Selasa (22/10/2019).  Dalam memberikan pelayanan perawatan kulit, Immoderma banyak menggunakan treatment atau teknologi asal Korea dibandingkan Amerika. Menurutnya, kulit wanita Indonesia tidak jauh berbeda dengan kulit wanita Korea. Sehingga dalam penggunaan teknologi Korea lebih tidak menimbulkan efek kulit memerah.  Untuk memberikan pelayanan perawatan, Immoderma menawarkan perawatan dari ujung kaki sampai ujung rambut, dengan konsep one stop service hingga berbagai macam teknologi perawatan.  "Seperti DNA salmon Therapy untuk perawatan kulit wajah. Ini rekayasa ge

Hari Valentine, Pedagang Bunga di Semarang Mengeluh Sepi Pembeli

Gambar
Attention -  Momen valentine menjadi suatu momen spesial bagi beberapa pasangan. Mereka akan mempersiapkan hadiah untuk pasangan, biasanya berupa bunga atau coklat. Momen valentine juga dimanfaatkan sejumlah pedagang untuk meraup untung, salah satunya adalah pedangang bunga.   Saat menyambangi penjual bunga di Jalan Kalisari Kota Semarang , Jumat (13/2/2020), aktivitas jual beli masih terlihat sepi. Jarang sekali orang yang berkeliling memilah mana bunga yang cocok untuk dibeli. Beberapa pedagang pun nampak sedang merangkai buket, merapikan bunga, bahkan ada yang melamun sembari menunggu pembeli datang.  Pemilik salah satu toko bunga, Mayang, mengeluhkan pendapatan yang menurun dari tahun kemarin.   “Kalau momen seperti ini biasanya setengah bulan sebelumnya sudah ada yang pesan, tapi ini kok belum. Dulu penghasilan saat valentine bisa sampai Rp500.000. Rasanya valentine ini belum ada gregetnya, ” ujar Mayang sembari mengecek daun-daun bunga yang mulai menguning.  Ia

Ten Hag: Ziyech ke Chelsea? Kesepakatan akan Terjadi

Gambar
Attention -  Pelatih Ajax Amsterdam,  Erik Ten Hag  membocorkan mengenai masa depan salah satu pemain andalannya,  Hakim Ziyech . Ten Hag membenarkan telah terjadi kesepakatan antara Ziyech dengan  Chelsea . Menurut laporan Rabu (12/2),  Chelsea  telah sepakat untuk mengeluarkan dana sebesar 45 juta euro guna mendapatkan servis winger andalan Ajax tersebut. “Ziyech ke  Chelsea ? Sebuah transfer akan datang, kami mengharapkan hal itu akan terwujud. Saya sudah mengharapkan hal ini akan terjadi dalam waktu satu atau dua tahun. Dan setiap tahun ‘Wow, dia bertahan lagi’,” kata Ten Hag. “Kami sangat bahagia melihat dia bisa bertahan dengan kami hingga akhirs musim ini,” sambungnya, sebagaimana diberitakan Sportskeeda. Sejak melakukan debut di Liga Belanda pada 2012-2013, Ziyech menjadi salah satu pemain andalan Ajax dalam menyerang. Terbukti, pemain kelahiran Maroko tersebut ikut menyumbang 79 gol dan 87 assist. Ten Hag tidak heran dengan kepergian Ziyech. “Saya tidak terk

5 Kebiasaan Buruk yang Bikin Kamu Boros Saat Berbelanja

Gambar
Attention -  Belanja telah menjadi kegiatan yang tak mungkin bisa dihilangkan dari kehidupan setiap orang untuk memenuhi segala macam kebutuhan. Namun saat selesai berbelanja, tidak sedikit orang merasa terkejut dan menjadi pusing karena banyak uang yang keluar, meskipun sudah merasa hanya membeli barang yang dibutuhkan, sesuai. Hal yang demikian tentu tidak baik karena akan selalu menguras keuanganmu dan keluarga. Di bawah ini  AkuratTren  telah merangkum beberapa penyebab yang membuat belanja kebutuhan terasa sangat memboroskan. Belanja secara impulsif Kamu harus menghindari belanja secara impulsif alias membeli tanpa dipikir dahulu sesuai kebutuhan dan dana. Selalu sediakan daftar barang belanja yang memang harus dibeli dan berikan estimasi biaya belanjaan. Saat berbelanja jadilah seseorang yang dewasa dan penuh tanggung jawab. Selama hanya mengikuti pada daftar belanjaan, semua godaan lezat itu seharusnya lebih mudah ditolak. Belanja di waktu yang sala

Berhenti Merokok Justru Malah Sakit? Ini Kata Ahli

Gambar
Attention -  Mungkin kamu pernah mendengar atau pernah merasakannya sendiri, orang yang  Berhenti Merokok  justru menjadi sakit atau kurang enak badan. Pada akhirnya, tak sedikit yang menjadikan hal tersebut sebagai alasan untuk merokok kembali. Perlu diketahui, Ketua Umum Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI), Dr. dr. Agus Dwi Susanto, Sp.P (K), FISR, FAPSR, mengatakan, hal tersebut terjadi terkait fase gejala putus  Nikotin . "Rasa sakit setelah berenti merokok itu muncul karena  Nikotin  yang selama ini didapat dari  Rokok  tiba-tiba berhenti," katanya kepada  AkuratHealth,  dibilangan Gondangdia, Jakarta Pusat, Selasa, (12/2). Menurut Dokter Agus,  Nikotin  menyebabkan tubuh  si  perokok mendapatkan kenyamanan dari berbagai macam aspek. Mulai dari nafsu makan turun, merasa ada ide-ide yang brilian, hingga merasa tidak stres. Begitu berhenti, jumlah  Nikotin  dalam tubuh turun, yang memberi dampak sebaliknya. Orang akan menjadi stres, mudah marah, sulit

5 Alasan Mengapa Kamu Harus Mencuci Wajah di Malam Hari

Gambar
Attention -  Setelah seharian bekerja, kita terlalu lelah untuk mengikuti rutinitas perawatan kulit yang 'ideal'. Tempat tidur menggoda kita. ' Sering kali Kamu ingin memakai sesuatu yang nyaman dan segera tidur saja. Tapi, melewatkan membersihkan wajah di malah hari bisa sangat berbahaya bagi kulitmu. Dikutip dari boldsky.com, berikut beberapa alasan mengapa Kamu harus melakukannya.  Membersihkan pori-pori kulit Produk  Makeup  yang Kamu gunakan akan meresap ke dalam pori-pori kulit, dan jika dibiarkan dalam waktu yang lama akan semakin menyumbat pori-pori kulit. Membersihkan wajah di malam hari, menghilangkan semua kotoran dari wajah dan membuka pori-pori kulit.  Jerawat Pori-pori yang tersumbat dan serangan bakteri adalah dua alasan utama timbulnya jerawat. Membersihkan kulit Kamu di malam hari akan membuka pori-pori yang tersumbat dan menghilangkan semua kotoran dari wajah yang dapat menyebabkan infestasi bakteri.  Melindungi bulu mata  Apakah K

BNI Mendapatkan Penghargaan Padmamitra+ Award 2019 kategori Inovasi Digital

Gambar
Attention -  Mengajak masyarakat untuk memanfaatkan sampah sebagai salah satu sumber penghasilan yang kemudian menabungkan penghasilannya di dalam sistem perbankan, perlu diupayakan secara konsisten dan berkelanjutan. Untuk itu,  Bank BNI  giat mengkampanyekan gaya hidup sehat dengan mengelola sampah dengan baik sekaligus meningkatkan literasi keuangan dengan memperkenalkan Agen46 yang berfungsi sebagai Bank Sampah. “Lingkungan menjadi lebih bersih, sampah pun terpilah. Saat yang sama, Agen  BNI 46 pun dapat dioptimalisasikan, antara lain dengan pembukaan rekening tabungan  BNI , baik  BNI  Taplus, Simpel (simpanan pelajar) maupun tabungan  BNI  Pandai. Program ini juga telah sukses mendigitalisasi transaksi di Bank Sampah,” kata Direktur Bisnis Konsumer  BNI  Anggoro Eko Cahyo, dalam keterangannya di Jakarta, Rabu. Mengusung tema “Program Ayo Menabung dengan Sampah,” konsistensi  Bank BNI  mengembangkan Bank Sampah ini mendapatkan penghargaan Padmamitra+ Award 2019 kategori I

BNI Ambon Beritahu Nasabah Gunakan e-Banking untuk Cek Transaksi Keuangan

Gambar
Attention - BNI Cabang Ambon mengimbau nasabahnya untuk menggunakan aplikasi e-banking . Hal ini dilakukan agar para nasabah dapat memantau aktivitas keuangan. Pejabat Kepala BNI KCU Ambon , Nolly Stevie Bernard mengatakan, pasca kasus dugaan penggelapan uang yang dilakukan oknum pegawai Bank BNI , masyarakat khawatir dana yang ditabung di bank itu ludes. Banyak nasabah komplain dan ingin menutup rekening tabungan. Meski pihaknya telah menginformasikan tabungan para nasabah aman. Untuk itu, layanan e-banking akan sangat berguna mengontrol keuangan juga memudahkan setiap transaksi keuangan nasabah. "Saya sering edukasi kepada nasabah supaya bisa pakai e-banking karena itu terdiri dari ATM, sms banking , mobile banking , internet banking supaya kalau ada uang yang bergerak dari rekening nasabah kita bisa tahu," kata Nolly, Rabu (30/10). Menurut dia, baru 90 persen nasabah di Ambon yang menggunakan aplikasi e-banking, hal ini karena mereka merasa kerepotan, padahal keg

Achmad Baiquni Ditetapkan Kembali Mengisi Direktur Utama, Dari Keputusan Hasil RUPSLB

Gambar
Attention -  Pada akhirnya perubahan besar-besaran terjadi yang dilakukan kementerian BUMN untuk menyusun kembali susunan pengurus  PT Bank Negara Indonesia Tbk  (BBNI, anggota indeks Kompas100). Perombakan tersebut diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) hari ini, Jumat (30/8). Posisi Direktur Utama  BNI  tidak berubah dan tetap dijabat  Achmad Baiquni . Namun, RUPSLB  BNI  mengangkat Ario Bimo sebagai Direktur Keuangan  BNI  menggantikan Anggoro Eko Cahyo. Sebelumnya Ario menjabat Kepala Cabang Luar Negeri  BNI  Tokyo. Adapun Anggoro digeser menjadi Direktur Konsumer  BNI . "RUPSLB juga memberhentikan dengan hormat Catur Budi Harto sebagai Direktur Bisnis UMKM dan Jaringan  BNI ," kata Ario usai RUPSLB, Jumat (30/8). Posisi Catur diisi Tambok PS Simanjuntak yang semula menjabat sebagai Direktur Konsumer. Sementara Rico Budidarmo bertukar posisi dengan Bob Tyasika Ananta. Sedangkam di susunan komisaris, RUPS memberhentikan Marwanto Harjow

Achmad Baiquni Akan Tetap Ditempatkan Sebagai Direktur Utama

Gambar
Attention -  Hasil Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) sudah melakukan perombakan susunan direksi dan dewan komisaris pada tubuh perusahaan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau  BNI . RUPSLB yang sudah dikordinasikan oleh Pihak BNI dan yang akan berlangasung di Menara  BNI  Pejompongan, Jakarta, Jumat (30/8/2019) pada pukul 14.00 WIB. Direktur Keuangan  BNI  Ario Bimo juga sedikit menyampaikan, kalau ada sebuah pergantian dalam jajaran direksi pada  BNI . Namun posisi Direktur Utama (dirut) masih diduduki oleh  Achmad Baiquni . Sedangkan pada jajaran Dewan Direksi, Ario melanjutkan, ada sebagian perombakan yang dilakukan. Seperti Direktur Bisnis Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dan Jaringan, dari Catur Budi Harto menjadi Tambok P Setyawati. Selanjutnya, Direktur Bisnis Konsumer dari Tambok P Setyawati menjadi Anggoro Eko Cahyo. Lalu Direktur Tresuri dan Internasional dari Rico Budidarmo menjadi Bob Tyasika Ananta. Dan untuk Direktur Keuanga